Telur Puyuh Sambal Terong
Bahan:
1 bungkus telur puyuh (isi 12 butir), rebus, goreng hingga kecoklatan
1 buah tomat besar, cincang (chopped)
1 bungkus terasi ABC yang kecil
2 siung bawang merah, cincang halus
1 siung bawang putih, cincang halus
5 buah cabe rawit atau sesuai selera (saya pake acı biber turşusu), haluskan
1/2 sdt garam
gula
kaldu bubuk (optional)
sedikit air
1 buah terong ungu, iris tipis, goreng
Cara Membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabe. Tumis hingga cabe layu.
- Masukkan terasi. Tumis hingga matang sambil dihancurkan.
- Masukkan tomat. tambahkan sedikit air.
- Bumbui dengan garam, gula, kaldu bubuk. Masak hingga tomat matang dan air menyusut.
- Masukkan telur puyuh dan terong. Masak hingga bumbu meresap.
- Sajikan dengan nasi hangat.
No comments:
Post a Comment